Berita

Jalur Pendakian Merapi Ditutup, Warga Diharapkan Bantu Ingatkan Pendaki

29 Desember 2023 01:31:46 / Berita / Hits : 439 / Posted by Administrator

Status aktivitas Gunung Merapi per Minggu (3/12/2023) adalah Siaga Level 3. Status tersebut membuat jalur pendakian Gunung Merapi telah ditutup sejak 2018. Meski begitu, masih ada beberapa pendaki yang nekat akan melakukan pendakian. Warga sekitar diharapkan dapat menjadi garda terdepan untuk mengingatkan pendaki.

Plt. Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah II Boyolali-Klaten, Balai Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) Akhmadi mengatakan pada 2023 ada beberapa pendaki dari dalam negeri yang akan mendaki, namun berhasil dicegah oleh warga setempat. Beberapa pendaki mengaku tidak mengetahui informasi ditutupnya jalur pendakian Gunung Merapi dan beberapa lainnya mengaku akan mendaki di Gunung Merbabu namun salah lokasi. 

Menurut Akhmadi warga setempat memiliki peran yang sangat penting untuk mencegah masyarakat dalam negeri maupun mancanegara melakukan pendakian di Gunung Merapi. 

“Bantuan kita sangat dibantu masyarakat lokal di perbatasan pintu masuk New Selo karena ada warga disana yang kita rekrut jadi tenaga bantu di PNGN ada keterkaitan bersama dan setiap kali patroli kita mengajak mereka, masyarakat mitra Polisi Kehutanan (Polhut), pas patroli kegiatan sosialisasi mereka sangat membantu kita,” ujarnya, Senin (4/12/2023).

Sementara berdasarkan rilis Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) pada Minggu (3/12/2023) tingkat aktivitas Gunung Merapi Siaga Level III. Dari visualnya, gunung dominan berkabut dan asap kawah tidak teramati. Sementara terjadi suara guguran 1 kali dengan intensitas sedang terdengar dari Pos Babadan. Kemudian terjadi pula kegempaan dengan 130 guguran, 167 hybrid atau fase banyak, 6 vulkanik dangkal dan 5 tektonik jauh. Kemudian laju rata-rata deformasi EDM Babadan sebesar 0,3 cm/hari dalam 3 hari terakhir. 

“Potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awan panas pada sektor selatan-barat daya meliputi Sungai Boyong sejauh maksimal 5 km, Sungai Bedog, Krasak, Bebeng sejauh maksimal 7 km. Pada sektor tenggara meliputi Sungai Woro sejauh maksimal 3 km dan Sungai Gendol 5 km. Sedangkan lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif dapat menjangkau radius 3 km dari puncak,” sebagaimana tercantum di rilis. 

Masyarakat direkomendasikan agar tidak melakukan kegiatan apapun di daerah potensi bahaya. Masyarakat agar mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik dari erupsi Gunung Merapi serta mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi. 

Sementara dikutip dari laman X (Twitter) BPPTKG pada Senin (4/12/2023) teramati awan panas guguran (APG) ke arah Sungai Boyong dengan tinggi kolom erupsi kurang lebih 500 m di atas puncak, condong ke barat daya. Arah angin saat ini ke utara. Masyarakat untuk mewaspadai gangguan akibat abu vulkanik.

 

Jeep Lava Tour Merapi, Rafting Sungai Elo, Soft Trekking Merapi, Yogya Walking Tour

Tags : jeep lava tour merapi, rafting sungai elo, soft trekking merapi, yogya walking tour



Berita Lainnya :


Layanan Kami

Contact Us

MERAPI ADVENTURE

PT. BOROBUDUR DESTINASI UTAMA

NIB :0302240041553

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
+62 274 485672

Mobile
+628112640967

Email :

merapiadventure01@gmail.com

ONLINE SUPPORTS :
                                      WE ACCEPT

 

 

 


Exchange Rate :

Layanan Kami

Hubungi Kami

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten , Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
+62 274 485672

Mobile
+628112640967

WhatsApp
+628112640967

Telegram
+628112640967

Line
borobudursunrise

Email
merapiadventure01@gmail.com, borobudursunrise.net@gmail.com

Promo

Rafting Sungai Elo
Rafting Sungai Progo
Jeep Lava Tour Merapi
Jomblang Vertical Cave Timang Beach
Golden Sunrise at Sikunir Dieng
MERAPI SUNRISE TOUR
Jadwal dan Harga Ramayana Ballet Prambanan
Legenda Roro Jonggrang Prambanan Ballet
Linktree

Statistik Pengunjung

Flag Counter

Rekening Pembayaran

Transferwise
https://wise.com/
https://wise.com/

CREDIT CARD
POWERED BY IPAY88
POWERED BY IPAY88