01 April 2022 22:27:45 / Berita / Hits : 850 / Posted by Administrator
Magelang adalah kabupaten di Jawa Tengah yang letaknya paling dekat dan berbatasan langsung dengan wilayah Yogyakarta. Sama seperti Yogyakarta, kabupaten ini juga memiliki banyak sekali tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan. Selain wisata Candi Borobudur, Candi Mendut dan Ketep Pass, ada satu lagi wisata petualang yang bisa dicoba untuk menantang adrenalin kita yaitu Rafting Sungai Elo. Letak Sungai Elo berada di Kampung Pare, Desa Blondo,Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang dan terletak tidak terlalu jauh dari Candi Mendut dan Candi Borobudur. Dari Yogyakarta, Sungai Elo bisa dijangkau kurang lebih selama satu jam perjalanan dengan menggunakan kendaraan pribadi.
Hulu aliran Sungai Elo berada di kaki Gunung Merbabu, Gunung Telomoyo dan Gunung Ungaran. Sungai Elo merupakan salah satu sungai yang sangat ideal untuk wisata alam dan petualangan karena aliran yang relatif stabil dan aman untuk diarungi baik saat musim kemarau maupun musim hujan karena tidak dipengaruhi oleh aliran material vulkanik dari Gunung Merapi. Wisata petualangan yang satu ini akan memberikan kesan tersendiri selama anda berlibur di Yogyakarta. Selama mengarungi Sungai Elo sepanjang 12 kilometer yang dimulai dari Desa Blondo dan berakhir di Desa Mendut, kita akan disuguhi pemandangan alam yang masih asri dan juga aktifitas warga sekitar di bantaran Sungai Elo. Perjalanan mengarungi jeram tersebut akan memakan waktu kurang lebih selama 2 – 3 jam.
Jeram yang ada di Sungai Elo ini masuk dalam Grade I – III. Itu artinya, arum jeram di Sungai Elo ini bisa dicoba untuk para pemula yang tidak bisa berenang atau untuk kita yang belum memiliki pengalaman arung jeram sebelumnya. Arung jeram Sungai Elo bahkan bisa dilakukan untuk anak-anak usia diatas 8 tahun karena tingkat kesulitan dan bahayanya yang cukup rendah. Sebelum pengarungan kita juga akan diajarkan bagaimana cara menggunakan atau menggerakan dayung serta apa saja yang harus dilakukan selama berada diatas boat. Tidak ada salahnya bukan untuk mencoba pengalaman baru memacu adrenalin bersama keluarga atau sahabat? Karena inilah saatnya untuk sejenak melupakan shopping, nongkrong, dan kebisingan kota yang biasa kita hadapi sehari-hari. Sensasi selama mengarungi jeram dan terombang-ambing diatas air, atau bahkan pada saat perahu terbalik tentu saja tidak akan pernah terlupakan.
Ada banyak operator yang melayani arung jeram di Sungai Elo. Namun ada baiknya untuk melakukan cek dan ricek terlebih dahulu terhadap operator yang akan kita pilih. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memilih operator rafting.
Jeep Lava Tour Merapi, Rafting Sungai Elo, Soft Trekking Merapi, Yogya Walking Tour
Tags : jeep lava tour merapi, rafting sungai elo, soft trekking merapi, yogya walking tour
NIB :0302240041553
Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281
Phone
+62 274 485672
Mobile
+628112640967
Email :
merapiadventure01@gmail.com
ONLINE SUPPORTS : |
WE ACCEPT |
|
Exchange Rate : |
Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten , Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281
Phone
+62 274 485672
Mobile
+628112640967
WhatsApp
+628112640967
Telegram
+628112640967
Line
borobudursunrise
Email
merapiadventure01@gmail.com, borobudursunrise.net@gmail.com
Transferwise
https://wise.com/
https://wise.com/
CREDIT CARD
POWERED BY IPAY88
POWERED BY IPAY88