Berita

Outbound Training

12 November 2022 07:07:17 / Berita / Hits : 1652 / Posted by Administrator

Outbound Training

Outbound Training

 

Mancakrida

Mancakrida atau biasa dikenal dengan sebutan Outbound di Indonesia adalah bentuk pembelajaran perilaku kepemimpinan dan manajemen di alam terbuka dengan pendekatan yang unik dan sederhana tetapi efektif karena pelatihan ini tidak sarat dengan teori-teori melainkan langsung diterapkan pada elemen-elemen yang mendasar yang bersifat sehari-hari, seperti saling percaya, saling memperhatikan serta sikap proaktif dan komunikatif.

Dimensi alam sebagai objek pendidikan bisa menjadi laboratorium sesungguhnya dan tempat bermain yang mengasyikan dengan berbagai metodenya. Menurut Muksin (2009:2) outbound adalah sebuah program yang dilaksanakan di luar ruangan maupun di alam bebas (outdoor).

Bentuk kegiatanya tersaji berupa permainan (games) kreatif serta edukatif. Kegiatan outbound bertujuan sebagai personal development (pengembangan pada individul) dan team development (pengembangan pada team) yang disajikan kedalam experiental learning (belajar pengalaman langsung) yang berbentuk sebuah permainan, stimulasi, diskusi, dan petualangan yang dijadikan sebuah media penyampaiannya.

Outbound dalam kegiatanya dapat menumbuhkan keberanian dalam bertindak maupun berpendapat dan mampu membentuk rasa percaya diri pada anak. Kegiatan permainan outbound pada hakikatnya merupakan sebuah koordinasi dari gerak olah tubuh dan kepekaan pada sekitarnya sehingga mampu mengembangankan kemampuan sosial.


Sejarah Outbound
Bicara outbound dengan informasi lengkap dan jelas, sebetulnya tidak bisa lepas dari Dr Kurt Hant. Bisa dikatakan, dialah yang meletakkan pondasi dasar tentang pola pendidikan di luar ruang atau outdoor. Intelektual berkebangsaan Jerman yang dilahirkan pada 5 juni 1886 itu mencetuskan 10 prinsip pembelajaran ekspedisi atau Inggrisnya adalah Expeditionary Learning Principles.

Pemikiran Kurt Hant soal pendidikan menekankan pada budaya sekolah yang penuh petualangan dan rasa kepedulian dengan menggelar proses pendidikan di alam. Nah prinsip-prinsip inilah yang diterapkan di berbagai sekolah yang didirikan oleh Hant dan teman-temannya, yaitu sekolah dengan Expeditionary Learning Outward Bound (ELOB).

Etimologi
Bahasa Indonesia
Mancakrida dibentuk dengan memanfaatkan unsur "manca" yang bermakna "asing" atau "luar". Kemudian kata itu digabungkan dengan kata "krida" yang bermakna "olah", "perbuatan", "tindakan", atau "olahraga".

Bahasa Inggris
Istilah "outbound" berasal dari kata "Outward" dan "Bound".

Tujuan
1.Mengetahui dan memahami adanya “individual differences” yaitu tiap individu adalah unik.
2.Mampu melakukan penilaian pada diri sendiri “Self Assessment” bahwa kekuatan diri ada pada tangan kita sendiri dan pada pilihan- pilihan kita.
3.Meningkatkan kepekaan “Self Awareness” terhadap orang lain.
4.Meningkatkan kepercayaan diri dan keberanian mengambil risiko “Risk Taking Behavior”.
5.Meningkatkan ketrampilan komunikasi.
6.Mampu membuat perencanaan dengan pertimbangan risiko dan konsekuensinya.
7.Mampu membentuk tim yang efektif / kekompakan.
8.Meningkatkankemampuan kepemimpinan.
9.Menumbuhkan sikap ksatria dan sportif.

Sasaran Program

1.Program Pelatihan Eksekutif (Eksecutive Training Program) Program Pelatihan Eksekutif dirancang sebagai media untuk mengenal kemampuan diri (analisis internal), mengenal kondisi luar (analisis eksternal), menyusun berbagai strategi, mengkomunikasikannya dan mengimplementasikannya.

2.Program Pelatihan Staff Administrasi (Administratif Staff Program) Program Pelatihan Staff Administrasi (Administratif Staff Program) dirancang sebagai media untuk mengenal kemampuan diri, dan kondisi lingkungan, serta sebagai media untuk mengembangkan kerjasama dan kualitas kinerja.

3.Program Pelatihan Profesi (Profesion Training Program) Program Pelatihan Profesi (Profesion Training Program) dirancang sebagai media untuk mengenal kemampuan diri dan kondisi lingkungan, menyusun langkah kerja (strategi), melatih melakukan terobosan (inovasi), serta mengembangkan profesionalisme.

4.Pogram Pelatihan Pemuda/ Pendidikan/ Organisasi (Youth/ Education/ Organitation Planning Program) Pogram Pelatihan ini dirancang dengan memanfaatkan berbagai tantangan dan petualangan yang menarik sebagai media untuk mengenal kemampuan diri (analisis internal), memformulasikan dan mengimplementasikan strategi, serta melakukan berbagai terobosan (inovasi) dan meningkatkan kemampuan bekerja dalam tim.

Bentuk Program

1.Team Building Goal Program ini menunjukakan bahwa kerjasama adalah suatu hal yang mutlak diperlukan dalam pencapaian tujuan. Berbagai permasalahan akan dihadapi oleh peserta dimana mereka tidak mungkin menghadapinya sendiri. Saling tergantung, kerjasama, pentingnya komunikasi dan membangun suatu tim yang kompak adalah tujuan dari pelatihan ini.

2.Leadership Goal Program pelatihan ini mengasah jiwa kepemimpinan yang terdapat pada diri peserta.Permasalahan-permasalahan yang ada perlu dihadapi oleh peserta dengan pengambilan keputusan yang berkualitas. Kepercayaan diri, kemampuan untuk memimpin kelompok, kemandirian dan kemampuan untuk mengayomi dari para peserta akan digali dan dipelajari sebagai suatu bekal dalam kepemimpinan mereka di kehidupan sehari – hari.

3.Outbound Training & Tamasya Pelatihan ini akan banyak mempergunakan alam bebas (out door) sebagai medianya. Para peserta akan mempelajari semua materi dari kegiatan atau games yang akan diadakan di alam terbuka. Program ini akandilakukan dengan komposisi 70% di alam terbuka dan 30% diskusi kelompok (group discussion) sebagai penunjang dari setiap kegiatan.

4.Fun Game Fun Game merupakan permainan yang menekankan unsur-unsur koordinasi, konsentrasi dan kebersamaan.
5.Outbound Parenting Outbound parenting merupakan bentuk kegiatan yang bertujuan untuk menjalin dan memperkuat kebersamaan antara orang tua dan anak.

Materi Outbound Training
1.Ice Breaking (Mencairkan Suasana) Memecahkan suasana yang kaku, dalam session ini para peserta diharapkan lebih mengenal antara peserta yang satu dengan yang lainnya.
2.Communication (Komunikasi) Peserta akan dikoordinasikan dalam situasi permainan-permainan yang menarik, tidak membosankan. Berkomunikasi dapat membangkitkan rasa percaya terhadap rekan dan kelompoknya.
3.Team Build Jenis permainan yang bersifat menghibur juga mengajarkan kepada peserta mengenai berbagai pengetahuan yang hanya bisa diperoleh melalui pengalaman (experience) sendiri, serta wawasan peserta akan terasa dan bertambah kaya.

 

PAKET OUTBOUND KLIK DISINI

Tags : outbound artinya, pengertian outbound



Berita Lainnya :


Layanan Kami

Contact Us

MERAPI ADVENTURE

PT. BOROBUDUR DESTINASI UTAMA

NIB :0302240041553

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
+62 274 485672

Mobile
+628112640967

Email :

merapiadventure01@gmail.com

ONLINE SUPPORTS :
                                      WE ACCEPT

 

 

 


Exchange Rate :

Layanan Kami

Hubungi Kami

Jl. Temulawak, RT 01/RW 04 No 40 Nologaten , Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Phone
+62 274 485672

Mobile
+628112640967

WhatsApp
+628112640967

Telegram
+628112640967

Line
borobudursunrise

Email
merapiadventure01@gmail.com, borobudursunrise.net@gmail.com

Promo

Rafting Sungai Elo
Rafting Sungai Progo
Jeep Lava Tour Merapi
Jomblang Vertical Cave Timang Beach
Golden Sunrise at Sikunir Dieng
MERAPI SUNRISE TOUR
Jadwal dan Harga Ramayana Ballet Prambanan
Legenda Roro Jonggrang Prambanan Ballet
Linktree

Statistik Pengunjung

Flag Counter

Rekening Pembayaran

Transferwise
https://wise.com/
https://wise.com/

CREDIT CARD
POWERED BY IPAY88
POWERED BY IPAY88